Pengaruh kekuatan disiplin belajar dan komitmen diri terhadap prestasi belajar siswa pendidikan agama buddha

  • susilawati uci Sekolah Tinggi Agama Buddha Nalanda
  • Mujiyanto Mujiyanto STAB Nalanda
  • Ni Made Sukrawati STAB Nalanda

Abstract

Abstrak

Temuan dilatarbelakangi oleh perlunya siswa memiliki kekuatan dalam belajar disiplin dan komitmen diri untuk menghindari kemalasan dan mencapai hasil belajar yang lebih baik dalam pendidikan agama Buddha. Temuan ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kekuatan disiplin belajar dan komitmen diri terhadap prestasi belajar dalam konteks pendidikan agama Buddha. Pengumpulan data menggunakan wawancara serta angket serta analisis data regresi sederhana menggunakan SPSS 2.1. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kekuatan disiplin belajar dan komitmen diri memiliki pengaruh positif terhadap prestasi belajar dalam pendidikan agama Buddha, dengan kontribusi pengaruh sebesar 45,9%. Kekuatan disiplin belajar berkontribusi secara efektif sebesar 6,78%, sedangkan komitmen diri berkontribusi secara efektif sebesar 58,9%. Hasil ini menunjukkan bahwa komitmen diri berkontribusi lebih besar dalam memperkuat prestasi belajar. Sedangkan pengaruh secara sendiri-sendiri dari kekuatan disiplin belajar berpengaruh positif terhadap prestasi belajar pendidikan agama Buddha.  Implikasi dari temuan ini ialah penting untuk menciptakan lingkungan kelas yang nyaman, menarik, serta menyenangkan. Guru serta staf sekolah harus berupaya menciptakan atmosfer yang mendukung pembelajaran yang efektif, termasuk penggunaan metode pengajaran yang interaktif serta menghibur, dengan menciptakan lingkungan belajar yang nyaman.

 

Kata kunciDisiplin Belajar, Komitmen Diri, Prestasi Belajar.

 

Published
2025-01-06
DOI : https://doi.org/10.53565/pssa.v10i2.1002